IDP Apresiasi Jajaran Pemda dan Forkopimda

IDP Apresiasi Jajaran Pemda dan Forkopimda
Bupati Luwu Utara,Indah Putri Indriani

LUWU UTARA - Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani (IDP), memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh jajaran internal Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Luwu Utara dan unsur Forum Koordinasi Pemerintah Daerah (Forkopimda) Kabupaten Luwu Utara.

Apresiasi ini dilayangkan IDP saat menjadi pembina upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN), Jumat (17/2/2023), di Lapangan Upacara Kantor Bupati, yang diikuti jajaran Pemda, TNI dan Polri. Upacara HKN adalah upacara yang dilaksanakan setiap tanggal 17 bulan berjalan.

Dalam arahannya, IDP mengatakan bahwa roda pemerintahan, pembangunan, serta kehidupan sosial kemasyarakatan, dan pemberdayaan telah berjalan dengan sangat baik di Luwu Utara.  Untuk itu, wajib bagi dirinya untuk memberikan apresiasi kepada semua stakeholder.

“Saya mengapresiasi apa yang telah kita lakukan, baik internal pemda, TNI, Polri, Kejaksaan, unsur forkompimda lainnya, dan instansi vertikal, atas dukungan yang telah diberikan, sehingga roda pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan berjalan dengan baik, ” tutur IDP.

Ia menyebutkan, berjalannya roda pemerintahan tidak terlepas dari kerja keras semua pihak. “Alhamdulillah, ini wujud kerja keras kita karena era kompetitif sudah berlalu, dan sekarang saatnya era kolaborasi, sesuai tugas, peran dan fungsi kita masing-masing, ” ucap IDP.

Dikatakan IDP, memberikan apresiasi kepada semua entitas yang dinilai berhasil sudah menjadi kewajiban semua pihak untuk meningkatkan kepercayaan diri, serta membangkitkan semangat kerja yang lebih besar, agar apa yang menjadi tujuan dan harapan dapat tercapai.

“Pentingnya mengapresiasi diri sendiri, apalagi mengapresiasi orang lain. Mengapresiasi diri sendiri itu dalam rangka untuk mendorong kepercayaan diri serta mengakselerasi pencapaian tujuan, harapan, dan cita-cita kita, ” pungkas Bupati perempuan pertama di Sulsel ini. (Dw/LH)

luwu utara hkn
Editor Jus

Editor Jus

Artikel Sebelumnya

Kembangkan SDM Pariwisata Se-Tana Luwu,...

Artikel Berikutnya

Bupati Luwu Utara Berharap Presiden Jokowi...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Satgas Ops Damai Cartenz Tegaskan Situasi Oksop Aman, Masyarakat Diminta Tidak Terprovokasi Isu Hoaks
Panglima TNI Bersama Ketum Dharma Pertiwi Resmikan Kantor Dharma Pertiwi di Menteng
Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuwitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System

Tags